SCANDAL, I LOVE YOU!


Band ini mencuri hati saya.. enggak, gue gak lebay.. tapi dengan kehangatan drive dari gitar-nya Mami dan Haruna, SCANDAL bikin gue jatuh cinta. Tidak hanya karena mereka wanita jepang dengan paras yang cantik, namun musikalitas tingkat tingginyalah yang membuat gue gak bisa lepas dari mereka.

Jujur aja, awalnya gue gak pernah tau ada band cewek jepang, kecuali New Strike Zipper yang beraliran melodic punk. Awal perjumpaan gue dengan SCANDAL adalah ketika salah satu promotor di Jakarta akan memboyong mereka ke sini. Dan karena hal tersebut, gue pun mencoba mencari tahu tentang siapa dan bagaimana si SCANDAL ini. Ya, udah jadi bagian dari pekerjaan gue, ketika ada musisi yang akan konser di Indonesia, WAJIB hukumnya mencari tahu dahulu tentang musisi tersebut.

Kemudian berselancarlah gue di internet untuk mencari tahu keempat wanita dari Jepang ini. Alhasil Taiyou Scandalous langsung membuat saya meleleh. Terutama di bagian Tomomi bernyanyi sembari memainkan bassline yang menurut gue enggak gampang. Saya jatuh cinta. Apalagi kala itu, gue tengah gandrung dengan girilband dari Korea. Tentu saja SCANDAL jadi warna baru di kuping gue. Setelah itu, gue pun berusaha untuk menonton konsernya. Oh iya, akhirnya gue gak liputan konser band ini, karena ada rekan kantor yang lebih memahami Jepang daripada gue. Tapi, karena sudah jatuh hati, saya pun mencari cara untuk menonton mereka. Dengan sangat iseng, saya pun mengikuti sebuah kuis yang diselenggarakan oleh salah satu radio swasta. Singkat cerita saya menang dan berhasil menonton konser tersebut.

Konser SCANDAL salah satu yang sangat berkesan buat gue di tahun 2013. Bagaimana tidak? Sepanjang konser mereka memainkan lagu-lagu dengan tempo yang cukup tinggi. Keempat cewek mungil ini secara stamina patut diacungi jempol, karena kesanggupan mereka memainkan komposisi yang dibilang ngebut selama hampir dua jam. Sepanjang sepengetahuan gue, even band metal pun akan menyelipkan satu lagu pelan sebagai sarana mereka beristirahat. Kagum, ya, gue kagum. Belum lagi dengan para penonton yang sebagian pria tetap meloncat dan bernyanyi sepanjang konser. Vibe yang dihasilkan konser ini sungguh luar biasa.

Konser pun berlalu, tapi kecintaan gue sama band ini semakin bertambah. Hal ini semakin menjadi ketika gue mencoba merunut album-album terdahulu mereka. Dimana akhirnya gue berjumpa dengan Koi Moyou. Man, lagu ini makin bikin gue jatuh cinta sama SCANDAL. Komposisi yang mereka sajikan bikin gue speechless. Setelah itu, hampir selama tiga bulan playlist gue berisi lagu-lagu mereka.

Kecintaan gue sama mereka pun semakin menjadi setelah mereka merilis album “Standard”. “Awanai Tsuronimo, Genkidene” bikin gue meleleh. Belum lagi “Kagen No Tsuki” yang bikin gue jatuh cinta lagi dan lagi. Dan belum berhenti sampai di situ. “Weather Report” pun bikin gue pengen ngelamar ni cewek-cewek. Intro lagu itu bikin gue kesengsem. Well, overall semua lagu di album ini bikin gue seolah menemukan tambatan hati yang lama dicari.

Well, yes, i'm in love with them.. gue pun sudah mencoba untuk mendengarkan band-band lain seperti The Pink Panda, BLISTAR, sampai Chatmonchy, tapi cuma SCANDAL yang gue dengerin berulang kali dan gue berharap masih bisa nonton konser mereka lagi, entah di mana pun.

*foto dari google

No comments:

Post a Comment